Pemasangan Lilin Angka Ke-50 HUT Jemaat GMIM Getsemani Langsot.
TOMOHON – Walikota Tomohon Jimmy F. Eman, SE,Ak, menghadiri Ibadah Syukur Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-51, Jemaat GMIM Getsemani Lansot dan Penerimaan Pendeta Jemaat Pdt Feine Mamuaya Moningka STh, Minggu 20/1.
Ibadah HUT Ke-51 dan penerimaan Pendeta, dipimpin oleh Pdt. Ventje Talumepa, MTh, juga selaku Wakil Ketua Badan Pekerja Majelis Sinode (BPMS) Gereja Masehi Injili Minahasa (GMIM) Bidang Hubungan dan Kerjasama.
Dalam acara Ibadah HUT, dilangsungkan pula dengan acara penerimaan Pendeta Jemaat, Pdt Feine Mamuaya Moningka STh.
Walikota Tomohon Jimmy F. Eman, SE. Ak, dalam sambutannya mengatakan bahwa, perayaan hut saat ini kiranya akan makin mempertinggi motivasi pelayanan kepada jemaat, menumbuhkan potensi jemaat sebagai wujud kesaksian iman, membangun kebersamaan yang dibarengi dengan langkah introspeksi terhadap keberhasilan pelayanan, guna memantapkan program pelayanan kedepan.
Walikota “JFE” juga mengajak seluruh masyarakat, untuk serentak melakukan pencegahan dan pengendalian virus Demam Berdara Dengue (DBD), dengan kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk kita lakukan dengan cara 3M, Menguras, Menutup, dan Mendaur Ulang secara terus menerus setiap minggu, di lingkungan rumah, sekolah, kantor, tempat umum, rumah ibadah dan tempat pemakaman/kuburan.
” Saya atas nama Pemerintah dan Masyarakat Kota Tomohon, pribadi dan keluarga dengan penuh kasih menyampaikan selamat HUT yang ke-51, kepada seluruh jemaat GMIM Getsemani Lansot dan selamat melayani kepada Pdt Feine Mamuaya Moningka STh bersama keluarga” ujar Walikota.
Turut hadir dalam acara, Ketua DPRD Kota Tomohon Ir. Miky J L Wenur, Anggota DPRD Kota Tomohon Jemy Jery Sundah SE, Ketua BPMW Tomohon III Pdt Greeti Rampisela-Lomboan MTh, Ketua BPMJ GMIM Getsemani Lansot Pdt Wowor-Turang STh, para pendeta jemaat, Ketua Panitia HUT Ke-51 GMIM Getsemani Lansot Herol Vresly Kaawoan, para pelayan khusus dan jemaat GMIM Getsemani Lansot serta jajaran Pemerintah Kota Tomohon.(jaan)