Simpatisan Berjargon Emas Padati Stadion Babe Palar Tomohon

Pasangan Calon(Paslon)berjargon EMAS melakukan kampanye terbuka di Stadion Babe Palar kelurahan Walian Tomohon Selatan

Pasangan Calon(Paslon)berjargon EMAS melakukan kampanye terbuka di Stadion Babe Palar kelurahan Walian Tomohon Selatan

Tomohon,Suarasulutnews.co.id-Pasangan Calon(Paslon)berjargon EMAS melakukan kampanye terbuka di Stadion Babe Palar kelurahan Walian Tomohon Selatan ,Tomohon (4/12/2015). Kampanye kali  ini terbilang spektakuler, karena langsung menggetarkan  dengan belasan ribu massa yang memenuhi lapangan kenamaan warga kota Tomohon hingga nyaris tidak dapat ditampung dan meluber ke jalan-jalan disekitar lokasi pelaksanaan kampanye, padahal ini adalah kampanye terbuka dihari ke dua yang dijadwalkan KPUD Tomohon

Nampak turut hadir dalam kampanye ini ketua DPD 1 Partai Golkar Sulut Drs.Stevanus Vreeke Runtu kader Golkar lainya yaitu Inggrid sondakh,mantan Bupati Sangihe winsulangi salindeho,mantan bupati minahasa J.O Bolang,mantan ketua DPRD Sulut Pdt.Meita Salindeho,viktor Rompas,Carey Runtu,Ir.Miky Junita Wenur yang juga adalah ketua DPRD Kota Tomohon yang turut menyampaikan orasi politik.

Kampanye partai bernomor urut 2 tersebut berlangsung dengan tertib dan lancar.

Pada kesempatan tersebut,Drs.Stevanus Vreeke Runtu dalam orasinya menyampaikan bahwa JFE adalah pemimpin yg punya hati  yang dengan tulus telah terbukti membangun kota tomohon,apalagi untuk melanjutkan pembangunan sangat tepat didampinggi Serly adelin Sompotan yang adalah pasangan yang sangat pantas dan memiliki jiwa pemimpin dan memasyarakat.

”Beri kesempatan kepada pemimpin untuk menyelesaikan hal-hal yang belum dilakukan dan mari memberi dukungan pada paslon emas. Sambil berharap agar tetap berdoa dan jangan lengah untuk melanjutkan cita-cita EMAS dengan perjuangan yang benar dengan tulus hati.

Sementara itu JFE Dalam orasi politiknya  yang membakar semangat dalam kampanye dengan menantang para pendukung  dengan pekikan, “Siap merebut kembali.?! Siap melanjutkan ..?! ..!”, yang dijawab secara spontan “Siaap..!” oleh massa yang memenuhi seluruh tribun  hingga lapangan

”Saya Mengapresiasi dengan penghargaan yang tinggi atas komitmen mendukung paslon emas,termasuk generasi emas yang telah memberikan dukungan penuh memenangkan pasangan EMAS ini,termasuk apresiasi kepada pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Panwas yang memberi arahan kepada Emas dalam pelaksanaan kampanye,“tukasnya.(jamesmoring)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.