Sangihe-Disela konsentrasi menuntaskan target perekaman kartu tanda penduduk elektrik (KTP-El), Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Kepulauan Sangihe juga turut memprioritaskan hak pilih pemilih pemula, yakni dengan menjamin penerbitan KTP-El pada saat hari H pemceblosan suara.
Hal ini dikatakan Kepala Bidang Pengelolaan Administrasi Kependuduan Dukcapil Sangihe, Henry Jarang, Kamis (17/01) kemarin.
”Disamping sedang mengejar target perekaman, kami juga turut memprioritaskan penerbitan KTP-El pemilih pemula,”ungkapnya.
Diakuinya Jarang, jaminan hak pilih bagi pemili pemula telah dilakukan Dukcapil lewat kegiatan perekaman KTP-el dengan menyisir seluruh wilayah daratan dan kepulauan Sangihe, baik untuk pemilih pemula yang telah berusia 17 tahun maupun pemilih yang akan berusia 17 tahun pada saat hari H penceblosan nanti.
”Bagi pemilih pemula yang akan berusia 17 tahun pada hari H penceblosan, KTP-El yang bersangkutan akan diterbitkan pada saat itu juga. Jadi semua telah tercover baik pemilih pemula yang sudah berusia 17 tahun maupun nanti pada hari H,”kata Jarang.
Sementara jaminan hak pilih juga diprioritaskan Dukcapil bagi penghuni Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Tahuna. Ini dibuktikan dengan telah dilakukannya perekaman kepada para narapidana, bahkan sebagiann fisik KTP-El telah diserahkan Dukcapil didampingi Komisioner KPUD Sangihe.
”Telah diserahkan 12 keping fisik KTP-El kepada warga binaan Lapas Tahuna. Hal ini dilakukan untuk mensukseskan program nasional KTP-El serta agenda pemilu 2019,”ujar Jarang yang juga menambahkan, dalam waktu dekat pihaknya juga akan menyerahikan fisik KTP-El kepada warga binaan rumah tahanan Enengmawira Tabukan Utara.(Verry)