Kodim 1302/Min Gelar Apel Kesiapan Pengamanan Pemilu.

MINAHASA – Kodim 1302/Min menggelar apel kesiapan dalam menghadapi pengaman pemilu Legislatif secara serentak serta pemilihan Presiden dan wakil Presiden, yang di terima oleh Komandan Kodim 1302/Min Letkol Inf Slamet Raharjo S.Sos, M.Si pada Kamis 11/04/19 pukul 08.00 wita di halaman kantor Makodim 1302/Min,  Jalan Manguni Kel, Sasaran Kec, Tondano Utara Kab, Minahasa.

Apel kesiapan pengamanan pemilu tersebut diikuti oleh 375 personil yang terdiri dari Jajaran Koramil 1302-01/Tondano, hingga Koramil 1302-19/Modoinding, apel itu sendiri oleh Komandan Kodim tujuannya adalah mengadakan pengecekan kembali sampai sejauh mana kesiapan pasukannya dalam menghadapi Agenda Nasional yang sebentar lagi akan digelar diseluruh wilayah Republik Indonesia.

Dalam kesempatan ini Dandim Slamet Raharjo dalam arahannya mengatakan,”Pertama-tama selaku insan yang bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, kita patut bersyukur bahwa pada pagi hari ini kita masih diberikan kesehatan, sehingga kita dapat melaksanakan apel kesiapan pengamanan yang dilaksanakan di Makodim ini, Ucap Orang Nomor Satu di Kodim 1302/Min ini.

Lanjut Dandim, perlu saya tekankan kepada seluruh Prajurit sekalian, bahwa tugas pengamanan pesta Demokrasi yang akan kita laksanakan nanti adalah merupakan tanggung jawab kita bersama dalam kesuksesannya, oleh karena itu pada kesempatan ini saya ulangi kembali penekanan dari Bapak Panglima TNI, bahwa apabila ada Oknum yang coba-coba mengganggu stabilitas keamanan dalam Proses jalannya pemungutan Suara nanti, mereka akan berhadapan dengan TNI, Ujar Dandim

Lebih lanjut Dandim mengatakan, dalam menjelang hari pemungutan suara, bangun terus komunikasi dengan rekan kita terutama  aparat kepolisian dan Instansi terkait lainnya, laksanakan koordinasi dengan baik dilapangan. ingat kalian adalah Aparat TNI, Netrlitas Harga Mati,  jangan ada diantara kalian yang terlibat Politik Praktis, jika hal itu terjadi maka saya tidak segan-segan menindak kalian sesuai dengan hukum yang berlaku, Tandasnya.

Hadir dalam kegiatan apel tersebut antara lain, Kepala Staf Kodim 1302/Min ( Kasdim ) Mayor Inf Feky Welang, para Perwira Staf, para Danramil serta Plh Danramil jajaran Kodim 1302/Min, Anggota Kodim 1302Min mulai Koramil 01/Tondano hingga Koramil 1302-19/Modoinding, (Thio Metuak)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.