Buapati “Tetty” Hadiri Pembukaan Jambore Karang Taruna 2019.

AMURANG – Bupati DR. Christiany E Paruntu,SE menghadiri pembukaan Jambore Karang Taruna Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) yang dilaksanakan di Desa Motoling, Jumat 22 Maret 2019.

Kehadiran Bupati “Tetty” bersama Adrian Joppy Paruntu dan James Kojongian disambut oleh para peserta Jambore yang sudah berada dilokasi pelaksanaan bersama Ketua Karang Taruna Minsel Franky Pasla.

Bupati “Tetty” dalam sambutannya mmengatakan, melalui Kegiatan ini Bupati Berharap Akan tercipta kader karang taruna yang tangguh sekaligus mampu membina hubungan yang harmonis dan kuat diantara para kader baik tingkat Desa, Kecamatan dan Kabupaten.

” Karang tarnuna di tuntut agar mampu mewujudkan kesejahtraan sosial masyarakat, membangun usaha yang mandiri serta mengembangkan kemitraan yang menjamin peningkatan kemampuan dan potensi kader Karang Taruna secara terarah dan berkesinambungan,” Ujar Bupati dua periode ini.

Untuk peserta karang taruna mari kita sama sama menjaga alam, hindari pemakaian bahan plastik sekali pakai, sukseskan pemilu 2019.

Bupati “Tetty” juga turut prihatin dan Berdoa untuk korban banjir di Sentani, korban longsor di Bolmong dan bencana-bencana lainya di seluruh Indonesia, Tutup Bupati

Hadir dalam acara pembukaan jambore karang taruna selaku Ketua umum Adrian Joppy Paruntu (AJP) Ketua Karang Taruna Minsel Franky Pasla, Pengurus dan Anggota FPKT Minsel,Para Kepala Perangkat Daerah dan Peserta utusan tiap-tiap Desa yang berada di Kab. Minsel. (Jaan)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.