Hontong : Pinjaman Daerah Rp 170 M Segera Dicairkan

Wakil Bubati Kabupaten Kepulauan Sangihe Helmud Hontong SE

Wakil Bubati Kabupaten Kepulauan Sangihe Helmud Hontong SE

Sangihe-Polemik berkepanjangan terkait cair atau tidaknya pinjaman daerah berbandrol Rp 170 miliyar akhirnya akan terjawab dalam waktu dekat. Hal ini terungkap ketika Wakil Bupati Sangihe, Helmud Hontong SE membacakan penjelasan pemerintah daerah atas pemandangan umum fraksi terkait pengajuan pengantar RAPBD dan nota keuangan RAPBD-P Tahun 2018, Kamis (27/09) kemarin.

Sebagaimana diungkapkan Hontong,pencairan pinjaman Rp 170 miliyar sudah tahap finalisasi setelah adanya pertemuan antara pimpinan daerah bersama pimpinan DPRD dan pimpinan Bank Sulut-Go baru-baru ini.

”Telah terjadi pertemuan pada tanggal 10 September 2018 antara pimpinan daerah, pimpinan DPRD dan pimpinan Bank Sulut-Go, sehingga untuk pencairan pinjaman Rp 170 miliyar akan dilakukan dalam waktu dekat melalui penandatanganan MoU,”ungkap Hontong.

Sementara meski pinjaman Rp 170 miliyar belum cair, namun sudah ada proyek yang bersumber dari dana pinjaman Rp 170 miliyar yang telah terlaksana, bahkan fisiknya telah selesai 100 persen, yakni proyek Keramba Jaring Apung berbandrol Rp 8 miliyar pada Dinas Kelautan dan Perikanan Sangihe.

Adanya proyek yang bersumber dari pinjaman Rp 170 miliyar dibenarkan Kepala DKP Sangihe, Ernes Unas SPI ketika menjawab pertanyaan anggota DPRD Dolfuto Jones Taramen pada pembahasan KU-PPAS Tahun 2018 dan KU-PPAS Tahun 2019. Proyek lainnya yang bersumber dari pinjaman Rp 170 miliyar yang turut terungkap di rapat pembahasan KU-PPAS, yakni pengadaan Pamboat (Perahu ikan) dan mesin perahu.(elleh)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.