Pemkab Sangihe Kembali Bidik Piala Adipura

Kepala Badan Lingkungan Hidu (BLH) Sangihe, Drs. C.H. Hangau

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (BLH) Sangihe, Drs. C.H. Hangau

Tahuna-Sempat terlepas setelah beberapa kali mendapat penghargaan piala Adipura, tahun ini Pemkab Sangihe kembali menargetkan piala yang sama. Hal ini dapat terpantau dari keseriusan pemkab setempat ketika menghadapi penilaian tahap pertama beberapa waktu lalu, dan kesiapan menghadapi penilaian tahap dua yang akan berlangsung bulan Mei mendatang. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Pemkab Sangihe, Drs. Christofel Hangau ditemui wartawan mengakuinya, sekaligus menegaskan berbagai prasayarat yang berkaitan dengan item penilaian telah dipersiapkan. Bahkan untuk lebih memaksimalkan penataan lingkungan serta kebersihannya, saat ini Dinas Lingkugan Hiudup juga sedang terkosentrasi pengelolaan sampah melalui sistim Bank Sampah.

Juga untuk menghindari terjadinya penumpukkan sampah dibeberapa lokasi tempat pembuangan sementara, petugas kebersihan juga secara rutin terus melakukan pengangkutan sampah sesuai dengan jadwal kerja.

”Tentunya semuanya akan diberdayaikan untuk memaksimalkan penanganan sampah, karena tahun ini kita bertekad akan merebut kembali piala Adipura yang sempat terlepas,”ungkap Hangau.

Terkait dengan peluang untuk kembali meraih piala Adipura, Hangau langsung mengaku optimis, dengan alasan keberadaan kota Tahuna yang setiap saat bersih dan terlihat asri ditambah persiapan penilaian tahap dua yang sudah maksimal, termasuk sebagian besar masyarakat yang telah memahami dan menyadari betapa pentingnya kebersiahan bagi lingkungan masing-masing.

”yang paling mendasar disini bagaimana masyarakat kita yang sadar bersih dan memahami pentingnya kebersihan lingkungan bagi kita, sehingga ketika hal ini benar-benar berlaku diseluruh wilayah kota Tahuha, saya patikan piala Adipura akan kembali kita raih,”ujar pejabat yang beberapa tahun lalu dua kali berturut-turut sukses mendatangkan piala Adipura.(eleh)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.