Penempatan Pejabat OPD Mulai Digodok Baperjakat

Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Diklat (BKDD),Ratna Lombongadil SH

Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Diklat (BKDD),Ratna Lombongadil SH

Sangihe-Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan(Baperjakat) Pemerintah Kabupaten Kepulauan Sangihe, mulai membahas pemberlakukan Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Agenda Baperjakat itu juga sekaligus mulai menyeleksi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akan di tempatkan di OPD yang baru terbentuk.

Hal ini dibenarkan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sangihe, Ratna Lombongadil dikonfirmasi kamis (22/12) kemarin. Ia juga turut menginformasikan, untuk agenda pelantikan pejabat dipastikan akan dilakukan dalam waktu dekat, sebelum berakhirnya tahun anggaran 2016.

“Saat ini masih dalam pembahasan Baperjakat, namun yang pasti bulan ini OPD sudah siap, atau paling lambat awal januari 2017 mendatang semua pejabatnya sudah terisi,” ungkap Lombongadil.

Disentil nama- nama pejabat yang akan di tempatkan di OPD baru, menurut Lombongadil akan dilakukan sesuai mekanisme sebagaimana dengan ketentuan yang diatur dalam ASN.

“Yang pasti ada pejabat- pejabat yang akan ditempatkan di OPD yang baru, namun masih dalam pembahasan pihak Baperjakat,” ujarnya.

Sementara itu Sekretaris Daerah (Sekda) Sangihe, Edwin Roring SE,ME mengatakan, pelantikan pejabat serta pengisian jabatan di OPD baru merupakan keharusan bagi Pemkab Sangihe.

“Pengisian jabatan di OPD merupakan keharusan yang wajib dilaksanakan. Sebab ini sudah perintah aturan yang harus dijalankan, karena tinggal menunggu penjabat Bupati pelantikan ini akan dilakukan,” kata Roring.(eleh)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.