Hasyim Sebut ” Tuhan Yesus ” Saksi Janji Keluarga Prabowo Untuk Indonesia

Minahasa – Keluarga Prabowo Subianto berjanji kepada seluruh masyarakat Indonesia, tidak akan mencari keuntungan 1 Rupiah pun dari semua program dalam Pemerintahan Prabowo-Gibran. Tuhan Yesus Kristus Saksi dari ucapan saya ini.

Ucapan itu di sampaikan Hasyim Djojohadikusumo, saat menjadi pembicara utama dalam acara Syukur, Doa dan Siaga di Langowan, Kabupaten Minahasa, Minggu (02/06/2024).

Menurut Hasyim, Keluarga kami telah di beri kecukupan dari Tuhan Yesus, itu semua adalah kepercayaan Tuhan dan titipan Tuhan bagi kami untuk membangun bangsa tercinta Indonesia pada Pemerintahan Prabowo-Gibran.

Adapun acara Syukur ,Doa dan Siaga tersebut yang bertempat di Grand hall Langoawan. Minahasa Sulawesi Utara dalam ibadah syukur berlangsungnya Pemilu Damai terpilihnya Prabowo Subianto sebagai Presiden dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Wakil Presiden. Sekaligus Siaga dalam mengawal Pemerintahan Prabowo-Gibran.

Dalam acara tersebut Hasyim juga menyatakan keluarganya akan mengawal semua janji dan program yang sudah disampaikan Prabowo-Gibran. “Kami tidak mau Prabowo-Gibran akan mengecewakan masyarakat Indonesia bila janji-janji mereka tidak diwujudkan,” tegasnya.

Selain itu Hasyim juga menyampaikan seluruh masyarakat harus mengawal dan mengawasi program-program yang akan dilaksanakan Prabowo-Gibran agar tidak terjadi korupsi. “Kita semua punya hak dan kebebasan untuk melaporkan bila ada tindakan korupsi terhadap semua program yang dijalankan Prabowo-Gibran,” tuturnya lagi.
Ia menambahkan, ada beberapa program unggulan yang akan dijalankan Prabowo-Gibran. Antara lain, makanan gratis yang bergizi bagi anak-anak dan ibu hamil, penghapusan utang bagi nelayan dan petani, serta Internet gratis.

Dalam acara yang diawali dengan Ibadah yang dipimpin Pdt. Dr. Jasson Balompapueng tersebut hadir sejumlah tokoh nasional dan daerah, termasuk Kapolda Sulut Irjen Yudhiawan, Senator RI. Dr.Maya Rumantir, Mantan Walikota Vicky Lumentut, Mantan Pangdam XIII Merdeka, Mayjen (purn) Wanti Waraney, serta kakak beradik Prabowo, yaitu Biantiningsih Miderawati Djiwandono dan Maryani Ekowati Lemaistre, dan turut hadir juga ibu Dewi Sigar, Susi Sigar serta para tokoh lainnya asal Sulut.

Sebelumnya, dalam acara itu, Tommy Pantouw, sebagai ketua panitia menyampaikan bahwa, keluarga Prabowo Subianto dan rombongan melakukan ziarah di makam Kakek buyut mereka, yaitu Benyamin Thomas Sigar di pekuburan Tounelet, turut serta dalam ziarah itu, beberapa undangan dari tokoh agama asal Langowan yang dari papua, Pdt. Tommy Manaroinsong.

Dari pantauan wartawan suarasulutnews.co.id, seputaran lokasi acara tersebut, nampak peran aktif pengamanan dari aparat TNI dan Polri.

( Farly Bujung )

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.