Tahuna-Penerapan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Sangihe dipastikan efektif Januari 2017.Hal ini ditegaskan Sekda Edwin Roring SE,ME kepada sejumlah wartawan, Rabu (28/09) kemarin. Ia
juga memastikan bakal ada roling jabatan terkait penerapan OPD, dan kemungkinan bersar roling akan dilaksanakan pada bulan Desember 2016, disaat masing-masing Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) akan mengakhiri program kerjanya.
”Pasti ada roling ketika pemberlakuan OPD,dan idealnya roling digelar bulan Desember disaat SKPD mengakhiri program, sekaligus pada awal tahun 2017 kita sudah efektif memberlakukan OPD,”ungkap Roring.
Sebagai persiapan OPD, Roring juga memastikan akan ada uji kompetensi bagi kalangan pejabat khususnya pejabat eselon III dan IV, dengan tujuan pejabat bersangkutan sudah bisa terdetksi posisi maupun kehalian kerjanya ketika OPD diberlakukan.
”Karena ada roling jabatan, khusus pejabat eselon III dan IV akan ikut uji kompetensi untuk mengetahui posisi yang ideal bagi pejabat bersangkutan saat OPD diberlakukan,”ujarnya.
Sementara terkait pejabat eselon II yang akan beralih ke OPD, tidak dilakukan pelantikkan selain hanya pengukuhan, dan jika ada pejabat baru yang ditempatkan pada jabatan lowong, bisa dilakukan lewat pelaksana tugas (Plt), namun sebelumnya harus diawali dengan pembentukkan panitia seleksi.
”Kalau ada jabatan lowong yang akan diisi dengan pelaksana tugas , namun sebelumnya akan dibentuk panitia seleksi untuk merekrut pejabat bersangkutan,”kata Roring yang juga menambahkan, untuk pengukuhan pejabat OPD akan dilakukan Penjaba Bupati menyusul masa
jabatan Bupati Drs. H.R. Makagansa MSi dan Wabub Jabes Gaghana SE,ME telah berakhir bulan Nopember 2016.(eleh)