Pemkab Mitra Vicon Bersama BPK Perwakilan Sulut Terkait Pemeriksaan Keuangan Daerah

MITRA – Bupati Minahasa Tenggara (Mitra) James Sumendap, SH, di dampingi Wakil Bupati Jocke J. Legi, Video Confrence bersama dengan Badan Pemeriksaan Keuangan Perwakilan Sulawesi Utara beserta kepala kepala Daerah Se-Sulawesi Utara (Sulut) di Auditorium Pemkab Mitra, Senin (6/03-2020)

Sekertaris Daerah (Sekda) David Lalandos usai dilaksanakan Video Confrence bersama Ketua BPK Perwakilan Sulut bersama dengan kepala kepala Daerah lainnya mengatakan, ini berkaitan dengan pelaksanaan tindak lanjut pemeriksaan atas laporan keuangan pemerintahan daerah Sulut.

” Tadi sudah ada masukan masukan dan opsi yang di tawarkan oleh badan pemeriksa keuangan yaitu, pertama untuk tetap melanjutkan pelaksanaan lanjutan dan kedua melakukakan penundaan terhadap pelaksanaan pemeriksaan lewat keputusan kepala daerah dan Ketua DPRD” ujar lalandos.

Dalam Video Confrence tadi sudah ada masukan masukan dari seluruh kepala daerah, dan hampir semua kepala daerah mengusulkan agar pelaksanaan pemeriksaan tetap dilanjutkan sesuai dengan aturan yang berlaku. Namun ada juga beberapa daerah yang mengusulkan agar pelaksanaan pemeriksaan di tunda.

Maka, usulan-usulan ini akan menjadi keputusan dari Badan Pemeriksaan Keuangan yang sudah disampaikan oleh kepala BPK, bahwa nanti BPK perwakilan sulut akan membicarakan hal ini dan akan memberikan hasilnya kepada daerah daerah di provinsi sulut apakah akan dilanjutkan atau ditundah, tukas Sekda.

Dan untuk khusus Kabupaten Mitra, sudah jelas disampaikan tadi oleh Pak Bupati James Sumendap, bahwa pada prinsipnya Pemkab Mitra berkeinginan agar pemeriksaan keuangan ini tetap dilanjutkan. bahkan Bupati tadi sudah menawarkan untuk mendukung pelaksanaan pemeriksaan apakah itu melalui pemanfaatan tehknologi informasi sampai dengan penerapan protokol protokol kesehatan dalam pemeriksaan ini.

“Tadi Pak Bupati sudah menyampaikan bahkan kalau diminta nanti untuk permintaan permintaan dokumen pertanggung jawaban yang akan diminta oleh tim pemeriksa, sebelum diserahkan akan di semprotkan Desinfektan dahulu agar supaya protokol kesehatan tetap berjalan” tutup Sekda Lalandos.

Hadir dalam Video Confrence, Sekertaris Daerah David Lalandos, Asisten l Janni Rolos dan Kepala Badan Keuangan Daerah Mitra Micky Tumimomor.  (J.S)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.