Musdes Penetapan Rancangan Perubahan APBDes 2023 Dan RKPDes 2024 Dilaksanakan Pemdes Towuntu Timur

Mitra – Pemerintah Desa (Pemdes) Towuntu Timur Kecamatan Pasan, melaksanakan Musyawarah Desa (Musdes) dalam rangka penetapan Perubahan APBDes tahun 2023 dan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2024 yang bertempat di Kantor desa Towuntu Timur, Kamis (05/10-2023).

Kegiatan ini dihadiri oleh mewakili Camat Pasan Sekertaris Kecamatan Stella Pogaga, Ketua BPD beserta Anggota, BPD, Pendamping desa, LPM, Perangkat desa Tokoh Masyarakat dan masyarakat.

Musdes RKPDes ini merupakan kegiatan rutin pemerintah Desa setiap Tahun yang dilaksanakan oleh Badan Permusyawaratan Desa (BPD) untuk pengajuan perencanaan Pembangunan dalam satu Tahun,.

Sebelumnya Pemerintah Desa Towuntu Timur, Hukum Tua Martho Kandou telah melaksanakan Musyawarah Desa (Musdes) Pembahasan Rancangan Perubahan APBDes tahun 2023 yang dihadiri unsur Kecamatan, ketua BPD, LPM, Perangkat desa, pendamping desa, tokoh masyarakat dan masyarakat, pada Jumat (29/09-2023).
Pemaparan perubahan APBDes 2023 disampaikan langsung oleh Hukum Tua Martho Kandou, selesai pemaparan, seluruh peserta Musdes yang hadir menyetujui rancangan perubahan APBDes 2023 tersebut, dan kemudian dilakukan penandatangan berita acara bersama BPD dan unsur lainnya.
Hukum Tua Martho Kandou menjelaskan, bahwa kegiatan Musdes hari ini telah dilakukan penetapan rancangan perubahan APBDes tahun 2023 dan RKPDes, yang merupakan pelaksanaan perencanaan pembangunan selama satu tahun  berdasarkan penjabaran dari RPJM Desa.
Dalam musdes penetapan RKPDes telah ditetapkan Perencanaan pembangunan yang  telah diusulkan oleh masyarakat dari hasil Musyawarah, dengan melakukan penandatangan berita acara hasil Musdes bersama  Ketua BPD dan perwakilan yang ada., Ujar Hukum Tua Kandou.

(J.S/Adv)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.