Pengurus KORMI Mitra Periode 2023 – 2027 Dilantik

Mitra – Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) melaksanakan Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI)  periode 2023 – 2027 yang bertempat di Lantai 3 Pemkab Mitra, Sabtu (09/12-2023).

Pelantikan dan pengukuhan langsung dilakukan oleh Ketua Kormi Sulawesi Utara Annie Dondokambey yang dihadiri Bupati Pj Ronald Sorongan, Sekertaris Daerah Davi H. Lalandos Organisasi Perangkat Daerah serta sekertaris dan wakil ketua Kormi Sulut.

Adapun pengurus KORMI Kabupaten Minahasa Tenggara yang dilantik masa bakti 2023 – 2027 :

Pelindung :

1. Bupati Minahasa Tenggara

2. Wakil Bupati Minahasa Tenggara

3. Ketua DPRD Minahasa Tenggara

4. Ketua Tim Penggerak PKK Mitra

5. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Minahasa Tenggara

6. Kadis Pendidikan Minahasa Tenggara

7. Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Minahasa Tenggara.

B. Penasehat :

1. Ketua Pengadilan Negeri Tondano

1. Kepala Kejaksaan Neger Minahasa Selatan

3. Dandim 1302 Minahasa

4.. Kapolres Minahasa Tenggara

5. Sekertaris Daerah Kab Minahasa Tenggara

6. Capt Remly Kandoli.M.Mar

C. Pembina :

1. Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Minahasa Tenggara

2. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Minahasa Tengara

3. Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Minahasa Tenggara.

D. Pengurus Kabupaten

1. Ketua : Marti M. Ole, S.Mn,M.Si

2. Wakil Ketua I : Sophia Antou,SE

3. Wakil Ketua II :Silpa Paraso,M.Pd

4. Sekretaris : Dr.Piether Owu, ME

5. Wakil Sekretaris I : Apolos Kawenas,SE

6. Bendahara : drg.Osiyana Marice Waas, Serta dengan sejumblah bidang bidang yang ada.

Usai dilantik, Ketua KORMI Mitra Marti Ole mengungkapkan, bahwa KORMI mungkin organisasi baru yang ada di Kabupaten Mitra bagi kita, meski itu sudah sejak beberapa tahun terbentuk. Tetapi dengan adanya pengurus baru yang terbentuk saat ini dan dipercayakan saya sebagai ketua KORMI, saya ucapkan terima kasih.

“Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada saya sebagai Ketua KORMI di Kabupaten Mitra” ujar Marti Ole yang juga selaku Ketua DPRD Mitra.

Menurutnya, dengan terbentuknya KORMI di Mitra, harapan kami tentunya kita boleh sukses  melaksanakan program program yang ada, sambil berharap juga kiranya ada arahan arahan dari KORMI Provinsi, untuk kita KORMI yang ada di Kabupaten Mitra.

Lanjut dikatakannya, dimana untuk KORMI Mitra sudah ada alokasi anggaran di tahun 2024, tentu dengan menyesuaikan kemampuan anggaran keuangan yang ada di Kabupaten Mitra.

“Jadi saya mengajak untuk semua pengurus yang ada, mari kita sama sama menjalankan tugas dan tanggung jawab kita bersama untuk kegiatan KORMI, yang nantinya kita akan mempersiapkan tim tim untuk mengikuti perlombaan” ajak Ole.

Disamping itu, Ketua KORMI Sulut Anni Dondokambey usai melantik mengungkapkan,  KORMI mitra mempunyai tugas yaitu, menghimpun dan membudayakan seluruh organisasi dan potensi olahraga masyarakat yang ada di desa.

“Kita tumbuh kembangkan olahraga olahraga tradisional di desa yang lama sudah kita tinggalkan” ujarnya.

Dengan adanya KORMI di Kabupaten Mitra diharapkan bisa membangun Sumber Daya Manusia (SDM) yang sehat, bugar, dan gembira. selain itu hubungan sosial dan budaya di daerah dan nasional juga perlu kita dilestarikan.

“Jadi jika kita rajin laksanakan tugas dalam organisasi keolaragaan, kita yakin akan sukses apa yang akan lakukan, selamat kepada KORMI Mitra yang baru saja dilantik di hari ini” cetusnya.

Penjabat Bupati Ronald Sorongan pada kesempatan itu juga, mengucapkan banyak terima kasih kepada pengurus KORMI Sulut, dimana KORMI ini boleh terbentuk di Mitra hari ini.

Dengan beberapa arahan dari Ketua KORMI, sehingga selaku  Bupati Mitra yang masuk dalam tim kerja, saya berharap agar semua kegiatan KORMI di Mitra bisa berjalan dengan baik.

“Nanti dikoordinasikan dengan Pemkab sehingga dengan begitu kita akan saling topang agar supaya Kabupaten Mitra boleh dikenal dan makin dikenal” ucap Bupati Sorongan.

Ditambahkan Bupati, dengan adanya pengurus yang baru mulai dari Ketua sampai jajarannya merupakan orang orang yang suka bekerja.

“Jadi saya ajak mari kita kembangkan olah raga tradisional yang ada di desa desa seperti yang  pernah kita lakukan semasa waktu kita  masih kanak kanak” ajak Bupati

Kesempatan itu juga Bupati menyampaikan terima kasih kepada pengurus KORMI Sulut yang telah mempercayakan, dan boleh meluangkan waktu datang dan melantik pengurus KORMI di Kabupaten Mitra.

“Terima kasih Ketua KORMI Sulut Anni Dondokambey bersama wakil ketua dan Sekertaris serta pengurus lainnya yang telah meluangkan waktu datang di Kabupaten Mitra” tutup Pj. Bupati Ronald Sorongan.

(JS)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.