Pemdes Desa Radey Rampungkan Pekerjaan Fisik Dana Desa 2024

Minsel – Pemerintah Desa Radey dalam waktu dekat akan segera merampungkan pekerjaan fisik dari anggaran Dana Desa T.A 2024 yakni Rabat Beton dan Gorong-gorong Kamis, (16/05/2024)

Dari hasil pantauan awak media ini dilapangan, salah satu pekerjaan yang sudah dirampungkan, jumaat 10 mei 2024 yakni rabat beton dengan panjang 97 meter dan lebar 2 meter dengan total anggaran sebesar 57.128.188 yang terletak didua lokasi yakni dijaga tiga dan jaga satu.

Hukum tua desa Radey Deddy Talenggoran,SE saat ditemui disalah satu lokasi pekerjaan gorong-gorong kepada awak media ini mengatakan bahwa, Pemerintah desa Radey saat ini dalam pelaksanaan beberapa pekerjaan fisik telah merampungkan satu pekerjaan dari dua kegiatan yakni Rabat beton. Dan untuk pekerjaan gorong-gorong masih dalam tahap penyelesaian pekerjaan.

“Khusus untuk pekerjaan rabat beton dengan volume pekerjaan anjang 97 meter dan lebar 2 meter, itu berada didua lokasi. Lokasi pertama berada dijaga tiga dan lokasi kedua berada dijaga satu”. Ujar Hukum tua Deddy Talenggoran.

Sementara untuk pekerjaan rabat beton itu sendiri total anggarannya “Sebesar 57.128.188 juta”. Ujar Hukum tua Deddy Talenggoran.

Akan tetapi sambung Hukum tua Deddy Talenggoran, Untuk pekerjaan rabat beton yang awalnya sepanjang 97 meter, hasil akhir pekerjaan menjadi kurang lebih 127 meter. Katanya.

“Untuk kelebihan sepanjang kurang lebih 30 meter ini dikerjakan dengan cara swadaya murni masyarakat”. Jelas Hukum tua Deddy Talenggoran.

Sementara, lanjut hukum tua Deddy Talenggoran, “Khusus untuk pekerjaan lima (5) buah gorong-gorong dengan volume panjang 2,5 meter dan lebar 1 meter, yang dimana anggarannya sebesar 22.435.000 juta bersumpur dari Dana Desa juga”. Kata Deddy Talenggoran.

“Itu tersebar disemua jaga. Dari jaga satu, jaga dua, jaga tiga mendapat satu buah. Dan untuk jaga empat itu ada dua gorong-gorong”. Jelas Hukum tua Deddy Talenggoran menutup percakapan.

Capaian keberhasilan pembangunan desa Radey dalam dua tahun belakangan ini nampak terlihat begitu besar kemajuannya. Khususnya dari pekerjaan fisik.

Hal ini tentu tidak lepas dari sebuah kerja nyata seorang Deddy Talenggoran sebagai Hukum tua definitif desa Radey serta tingginya dukungan dan partisipasi warga masyarakat dalam mendukung program kerja pemerintah desa.

Meski terbilang baru memasuki dua tahun kepemimpinannya, Hukum tua Deddy Talenggoran ditengah-tengah masyarakatnya menjadi sosok yang dipasikan bakal mampu membawa dan menjadikan desa Radey menuju sebuah desa maju dan mandiri. (R_02)

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.