Tunggakan Raskin 33 Kampung Capai 260 Juta

Asisten II Pemkab Sangihe, Benny Pilat SE

Asisten II Pemkab Sangihe, Benny Pilat SE

Tahuna-Berdasarkan data hingga bulan Oktober 2016, hutang tunggakan Beras Miskin (Raskin) di Kabupaten Kepualauan Sangihe mencapai Rp 260 juta. Hal ini dibenarkan Kepala Perum Bulog Sub Divre Tahuna Castrol Hermanses usai rapat evaluasi Raskin dengan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Sangihe, yang dihadiri Assissten II Setda BET Pilat, Kabag Ekonomi J Lombo dan para camat baru-baru ini.

Menurut Hermanses, ada 33 kampung yang tersebar 15 kecamatan yang menunggak pembayaran Raskin hingga sebesar Rp 260juta, khusunya untuk ditriwulan tiga dan dua.

”Kami berharap di triwulan ke empat semua hutan Raskin dapat dibayar pemerintah kampung, supaya pendistribusian lancar dan tidak mendapatkan kendala,”ujarnya.

Lanjut Hermanses, jika 33 kampung pada triwulan empat belum membayar hutangnya, penyalurkan Raskin akan dipending sampai kampung yang berhutang mampu melunasinya.

”Kami menargetkan sampai triwulan ke empat atau sampai akhir tahun tidak ada lagi kampung yang berhutang Raskin, jadi dipastikan sudah tidak ada lagi kampung yang berhutang pada triwulan berikutnya,”kata Hermanses.

Sebelumnya Assisten II Setda BET Pilat ST SE ME turut mengaskan setiaptriwulan pemerintah kampung harus melunasi pembayaran Raskin, jangan sampai ada yang menunggap pembayarannya.

”Sebab kalau setiap triwulan tidak terbayarkan yang rugi masyarakat, karena Raskin tidak bisa disalurkan,”tegas Pilat.(eleh)

 

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.